Sabtu, 11 Maret 2017

PERBEDAAN TOEFL PAPER BASE DAN COMPUTER BASE

Paper Base  TOEFL (PBT) adalah  tes TOEFL yang  masih menggunakan kertas dan pensil/ bulpoin. Metode ini sering digunakan ketika penggunaan komputer dan internet belum terlalu marak. Jika sekarang masih digunakan, hanya karena beberapa kondisi tertentu. Pertama sebagai latihan saja. Kedua karena tempat pelaksanaan tes masih minim komputer dan jaringan internet.
Computer Base  TOEFL  adalah metode pelaksanaan TOEF  generasi ke dua. Metode ini tidak lagi menggunakan kertas sebagai media, tapi sudah langsung menggunakan komputer. Software sudah terinstal dan peserta tes hanya perlu mengaksesnya. Walaupun sudah dirilis sejak tahun 1998, Computer Base TOEFL  masih jarang digunakan di Indonesia. Sebagian besar pelaksanaan  TOEFL  di Negara ini masih menggunakan paper base.

Berikut ini tabel perbandingan dua jenis tes TOEFL secara umum:


TOEFL Paper Base Test (PBT)
TOEFL Computer Base Test (CBT)
Menggunakan media kertas.
Menggunakan media komputer.
Skala Penilaian 310-677 Poin.
Skala Penilaian 0-300 poing
Test of written English atau TWE jarang dipakai sebagai materi ujian.
TWE selalu ada dengan nama writing section yang skornya digabung dengan skor structure. Bobot nilainya masing-masing 50 persen.
Tidak ada tes speaking.
Tidak ada tes speaking.
Tes dimulai setelah kuota peserta terpenuhi.
Tes dapat dimulai kapan saja, tanpa menunggu adanya peserta lain.
Harga paling murah
Harga sedikit lebih mahal.